Pages

23 Oktober 2010

.secuil cerita ga penting.

ITB

ada pengalaman pribadi yang ga penting di ITB.
waktu itu, tanggal 23 Maret 2010, aku dan temen2 satu angkatan IPA (XI IPA) study tour ke Bandung - Jogja. Tujuan kami di kota Bandung salah satunya ITB. Yaa.....kakak tertua institut teknik di Indonesia.

ehem..spesifiknya kita berkunjung ke FTTM ITB. habis itu ada sedikit sambutan dari pihak rektorat lalu kami shalat ashar di masjid Salman ITB.
aku langsung ke tempat wudhu putri untuk wudhu dan berganti pakaian.
tiba-tiba, saat aku meletakkan kacamata, ga sengaja kesenggol...eh,kacamataku jatuh ke bolongan trus ga tau entah persisnya dimana.pokoknya ga keliatan. waahhhhh.........aku shock.
soalnya mataku minus, kalo ga pake kacamata kan buram jadinya. tapi ya sudahlah,aku ikhlasin kacamataku.

semoga, taun depan aku bisa disana. kembali ke ITB. bukan sebagai siswi SMA yang datang berkunjung. namun sebagai salah satu mahasiswi di salah satu fakultas/sekolah di sana. amiin *sekalian nyari kacamata* :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Nggak afdol kalo nggak menyisipkan beberapa kata :)